"Aku ingin menjadi dokter."
"Aku ingin menjadi polisi."
"Aku ingin menjadi presiden."
"Aku ingin menjadi orang yang sukses."
Ya, setiap orang punya mimpinya sendiri. Setiap orang punya tujuan hidupnya sendiri. Dari kecil kita sudah terbiasa dengan istilah cita- cita. Apabila sudah besar ingin menjadi apa. Pertanyaan itu selalu ada.
Ada yang bertanya. Untuk apa bercita-cita yang tinggi kalau pada akhirnya tidak tercapai. Yang ada kita makin stres. Lihat aja banyak orang yang berpendidikan tinggi tapi tidak mampu mewujudkan keinginannya.
Sebenernya ini bukan soal bagaimana kita bisa mewujudkan cita-cita, keinginan atau apapun itu. Melainkan semua ini tentang bagaimana kita menjalankan hidup.
Your dream is your hope, and your hope is your life.
Poinnya kurang lebih begini, mimpimu adalah harapanmu. Dengan kita bermimpi, kita memiliki harapan dalam menjalankan hidup. Dan harapanmu adalah hidupmu, artinya dengan harapan itulah kita bisa menjalankan hidup.
Jadi, intinya bermimpilah sesuka hatimu. Karena, mimpimu akan memberikan hidupmu lebih indah. Jangan takut untuk bermimpi.
See you...
D. Hardianto.