Hari ini, di kantor tempat kerja. Aku memulai coretan melalui tuts-tuts keyboard di ponsel pintar. Tapi, aku juga bingung harus mulai darimana. Daripada itu, aku akan menuliskan ingatan pertamaku. Ingatan masa kecilku.
Hari itu, tahun 1995 aku dan keluargaku pindah ke daerah Dusun Tirta Mulya, Air Senda, masuk wilayah Banyuasin. Disana, bapakku ditugaskan sebagai penjaga sekolah di sebuah sekolah dasar. Dahulu nama SD itu SDN Tirta Mulya, tapi sekarang berubah menjadi SDN 27.
Aku ingat, waktu itu kakak dan ayuk dari ibu dan bapakku menemani perpindahan kami dari Palembang. Waktu itu perjalanan yang ditempuh cukup lama. Kurang lebih sekitar 5 jam. Tapi, sekarang sudah bisa ditempuh dengan jarak tempuh hanya 3 jam, bahkan bisa 2 jam.
Aku juga ingat, siang hari di tempat baru itu angin begitu kuat berhembus. Debu-debu dan kotoran melayang bagai sebuah sambutan akan kedatangan kami. Aku, saat itu yang masih berusia 2 tahun lebih masih bisa mengingat dengan jelas lingkungan saat itu. Pohon sawit yang belum menjulang tinggi, batu-bata dan pasir serta semen yang siap untuk membangun sebuah rumah. Aku juga begitu ingat, saat itu aku bermain dengan batu bata yang kususun membentuk sebuah bak mobil. Aku bermain dengan saudara sepupuku. Aku masih ingat itu. Suara tawa, suara derum mobil yang kami buat sendiri. Ah, indahnya hari itu.
Hari itu adalah hari aku memulai perjalanan hidup. Aku tumbuh besar disana, bersama dengan lingkungan yang multikultural, banyak etnis, banyak agama.
Aku senang saat itu.
Aku ingin mengulanginya. Cerita-cerita penuh ceria.
0 komentar:
Posting Komentar